Pada pertengahan July lalu sutrada film ini Michael Bay telah melakukan syuting di kota Chicago, selain dari beberapa kota lainya yaitu Washington DC, Florida, Texas, Afrika, Moscow dan Cina.
Dalam syuting kali ini, kota Chicago benar-benar dibuat porak poranda seakan-akan benar-benar diserang oleh Decepticons.
Akibat syting film ini, menyebabkan kemacetan dibeberapa kota dan mengganggu aktifitas kantor dan pejalan kaki. Akan tetapi ada yang diuntungkan dari syuting film TF3 ini, Hotel 71 di Chicago, semua kamar terjual untuk seminggu kedepan dikarenakan hotel tersebut menawarkan paket yang mana anda bisa secara langsung menyaksikan adegan action ledakan dan tembakan tepat di depan hotel tersebut. Tentu saja ini hanya bisa disaksikan oleh penghuni hotel tersebut.
Selain Hotel, sebuah restoran Bella's Pacino juga mendapat keuntungan. Restoran ini ditutup selama tiga hari untuk umum dikarenakan adanya syuting film ini. Sebagai gantinya, Paramount Pictures telah setuju untuk mengganti biaya operasional restoran itu selama tutup.
Selain itu, "Transformers telah mempekerjakan lebih dari 184 tenaga penduduk setempat sebagai asisten produksi dan 27 anggota National Guard sebagai tentara. Dalam film TF3 ini juga terdapat mobil baru seperti mobil nascar, ferrari dan mercy.
Saksikan suasana pembuatan film TF3 ini, lihat video ini via Youtube
Saksikan suasana pembuatan film TF3 ini, lihat video ini via Vimeo
Tunggu sampai loading selesai, kemudian reply untuk menyaksikan secara sempurna
Transformers 3 dibintangi oleh Shia LaBeouf, Rosie Huntington-Whiteley, Julie White, Kevin Dunn, Josh Duhamel, Tyrese Gibson, Alan Tudyk, John Malkovich dan masih disutradarai oleh Michael Bay. Transformers 3 akan dirilis 1 Juli 2011 (Amerika) untuk menyambut kemerdekaan Amerika Serikat.
inilah hebatnya film luar negeri,modalnya kuat .beda sama film dikita he he
ReplyDeletekeren ni artikelnya. mudah2an film kita juga ada yg sebagus itu nanti ya
ReplyDeleteThanks for providing valuable information on the topic. Keep posting
ReplyDeletesaya sering berkunjung di blog-blog, postingan ini sangat menarik serta enak dibaca.... saya berharap bisa berkunjung lagi
ReplyDelete