Satu lagi layanan untuk mendownload video-video dari Youtube.com. Bila sebelumnya saya telah membahas Downtub.com, salah satu website yang juga menyediakan layanan mendownload video dari Youtube.com, maka website berikut hampir sama, tetapi dengan beberapa kelebihan.
Youtubecatcher.com nama websitenya yang memberikan layanan kepada anda untuk mendownload video-video dari web Youtube.com. Untuk menggunkan layanan web ini sangat mudah, anda tidak perlu mendaftar atau mengisikan data pribadi (alamat e-mail, pass, etc). Yang perlu anda lakukan adalah copy alamat video URL yang anda pilih dari web youtube.com lalu pastekan pada kolom web youtubecatcher.com setelah itu klik 'Download'. Maka akan muncul jendela yang berisi info url dari video tersebut. Untuk mendownloadnya klik kanan mouse anda lalu pilih 'save target as' .flv. Yang menarik pada web ini terdapat screenshoot dari video-video yang baru di download dan video popular download.
Apabila alamat URL video yang telah anda copy dan pastekan lalu tidak bisa didownload, maka akan ada peringatan bahwa url tersebut invalid atau video tersebut tidak ada. Jadi anda harus mencari video lain yang bisa di download.
Video yang telah di download berformat .flv (flash file) jadi anda perlu FLV player, klik disini untuk mendownload flv player via Download.com.
So, silahkan coba untuk mendownload video pilihan anda di youtube.com dan anda dapat menyaksikan video tersebut tanpa harus terkoneksi internet (offline), langsung dari PC anda.
No comments:
Post a Comment