13 April 2007

Browser Terbaru Opera Unjuk Gigi

Opera Software telah merilis versi terbaru browser multiplatform gratisannya, Opera 9.2. Sejumlah fitur baru unjuk gigi di browser ini, termasuk fitur "Speed Dial".

Berangkat dari fakta bahwa banyak
user memiliki beberapa situs favorit yang rutin dikunjungi, Opera mencoba mempermudah pengaksesannya melalui fitur Speed Dial.

Speed Dial memudahkan dan mempercepat pengguna dalam mengakses situs-situs favorit yang rutin dikunjungi. Memakai
visual bookmark, Speed Dial menampilkan link-link sembilan situs teratas yang paling sering dikunjungi, setiap kali Anda membuka tab baru.


Speed Dial muncul dalam bentuk
thumbnail preview. Wired yang dikutip detikINET, fitur ini juga bisa diakses lewat shortcut keyboard dengan memencet tombol ctrl 0-9 (untuk Windows) atau Apple-key 0-9 (untuk Mac).

Misalnya, Anda menetapkan bahwa Gmail adalah situs pertama yang Anda kunjungi. Cukup dengan membuka
tab baru, lalu ketik "1" dan Anda akan langsung terhubung ke Gmail.

Opera juga menawarkan sejumlah fitur lain seperti
developer tools untuk para disainer dan web programmer, ini termasuk DOM inspector, JavaScript inspector, CSS editor dan HTTP header inspector. Untuk sementara developer tools dan Speed Dial tersebut masih dalam versi beta.

Fitur lainnya adalah dukungan BitTorrent yang terintegrasi,
Thumbnail preview, widget, content blocker, dukungan untuk mesin pencarian dan gambar GIF animasi pada Opera themes. Browser ini bisa di-download di situs Opera.

Source :
detikInet

No comments:

Post a Comment